Alhamdulillah akhirnya terlaksana juga yang namanya Musyawarah Besar Ikatan Keluarga IPA MAN 2 Martapura or Mubes IKAMADA. Sebuah acara yang diagendakan sebagai acara tahunan anak2 IKAMADA ini merupakan yang pertama kalix bagi anak2 IKAMADA. Pada mubes yang pertama ini, rangkaian acaranya tidak jauh beda dengan acara mubes pada umumnya yaitu pembahasan tentang AD dan ART organisasi, namun karena ini merupakan mubes yang pertama, jadi dalam kegiatan ini akhirnya dicapailah kesepakatan membentuk IKAMADA dan didapatkanlah dua orang yg dipilih sebagai ketua dan wakilx.
Mubes pertama ini mengalami kemunduran jadwal pembukaannya dikarenakan faktor cuaca yang memaksa beberapa kawan2 untuk datang terlambat..Tpi setelah dimulai Alhamdulillah beberapa orang datang sehingga total jumlah orang yang hadir 19 orang. Walaupun sebenarnya itu jumlah yang sangat minim jika kita lihat berapa jumlah seluruh peserta mubes yang seharusnya hadir (dari 2 angkatan = 30+39 = 69 orang .Tapi berdasarkan Tata tertib yang telah dibuat dan disepakati maka jumlah yang hanya 19 orang tersebut dinyatakan layak untuk melaksanakan MuBes.
Dengan jumlah peserta yang terbilang minim tersebut Mubes dapat berjalan cepat tanpa banyak perbedaan pendapat dan semua lebih mudah mencapai sepakat. Sayangnya, ketika masuk acara istirahat untuk sholat dzhur dan makan siang, ada beberapa peserta yang terpaksa harus pulang (lagi-lagi karena satu dan lain hal.he). Padahal agenda setelah istirahat tersebut menyambung pembahasan ART serta PEMIRA. Alhasil, jumlah peserta saat itu hanya 11 orang.
Tanpa banyak basa-basi berikut adalah hasil dari Mubes IKAMADA
Anggaran Dasar
Anggaran Rumah Tangga
Serta pada saat PEMIRA (Pemilihan Umum Raya) didapatkan dua pasangan calon ketua dan wakil ketua, padahal sebelum dua pasangan tersebut ada beberapa pasangan yang diusulkan, tetapi karena satu dan lain hal tinggallah dua pasangan sebagai berikut :
Yudhi dan Rizqan
Rizqan dan Ulya
yang setelah pemilihan suara hasilx adalah : Jreng..Jreng..Jreng..
Yudhi n Rizqan ( 2 suara )
Rizqan n Ulya ( 9 suara )
Tanggal 18 Juli 2010 akhirnya menjadi hari bersejarah bagi IKAMADA, selain sebagai tanggal berdirinya IKAMADA, hari itu juga terpilih pemimpin IKAMADA untuk satu periode ke depan, serta pada hari itu pula orang-orang yang hadir pada Mubes pertama ini dinyatakan sebagai Dewan Pendiri.